07 December 2023

Setelah 10 Tahun Menjadi Katolik




10 tahun yang lalu, pada tanggal 7 Desember 2013, aku dibaptis menjadi Warga Negara Katolik. Pada hari itu, aku resmi menjadi murid Tuhanku Terkasih Yesus Kristus: https://astridamalia.blogspot.com/2013/12/ketika-aku-menemukan-tuhan-di-jalan.html

Hari itu adalah awal dari segalanya: Aku memulai hidupku bersama Yesus, dan aku pun mendapatkan kebahagiaan dan keselamatan yang diberikan oleh Kristus.

Hidupku indah karena Tuhan Yesus Kristus. Yesus telah memberikan kebahagiaan kepadaku, dan memberikan semua yang aku butuhkan:


- Tuhan Yesus telah menyelamatkan aku dan menghidupkan aku kembali setelah ada kekuatan hitam yang sudah menyerang aku: https://astridamalia.blogspot.com/2020/10/doa-rosario-saya-katolik.html

- Tuhan Yesus telah memberikan banyak kebahagiaan di dalam hidupku: https://astridamalia.blogspot.com/2023/09/no-code-day-jakarta-2023.html

- Tuhan Yesus telah memberikan tugas khusus kepadaku: https://astridamalia.blogspot.com/2022/12/dalam-nama-tuhan-yesus-kristus.html

- Tuhan Yesus telah membimbing aku dan menugaskan aku dengan baik: https://astridamalia.blogspot.com/2023/10/ktt-asean-2023.html

Masih banyak cerita lain tentang berbagai mukjizat yang telah diberikan oleh Kristus kepadaku. Semua ceritanya dapat dibaca di blogku: https://astridamalia.blogspot.com

Selama menjadi Warga Negara Katolik yang baik, aku selalu berusaha untuk mengingat Tuhan Yesus dan mengikutsertakan Kristus dalam hidupku sehari-hari dengan:

- Selalu berdoa dan berterimakasih kepada Tuhan Yesus setiap hari dan setiap saat, termasuk juga dengan melakukan Misa Pribadi di malam hari dengan berdoa, membaca Kitab Suci dan Puji Syukur, dan juga berdoa Rosario

- Membagikan perasaanku kepada Kristus melalui blogku yang aku khususkan untuk membahas mengenai Tuhan Yesus, Kitab Suci dan semua pihak yang percaya kepada Kristus: https://theresiamariafaustina.blogspot.com

- Belajar untuk mengenal Tuhan Yesus dengan membaca Kitab Suci, menghubungkannya dengan pengalaman hidupku dan membaginya di Akun Twitter / X ku yang aku khususkan untuk Tuhan Yesus: https://twitter.com/thermafa

Catatan: Status yang aku bagi di Akun Twitter / X ku juga aku bagi ke Facebook Page ku: https://www.facebook.com/YogaWithAstrid

Hidupku dipenuhi oleh rasa percayaku kepada Tuhan Yesus Kristus, dan rasa cintaku kepada Kristus, dan aku merasa bahagia karena Yesus. Kristus telah hadir dan berada 100 persen di dalam pikiranku dan hatiku. Aku berterima kasih kepada Tuhan Yesus yang telah hadir di dalam hidupku, pikiranku dan hatiku. Tuhanku Terkasih Yesus Kristus, aku sungguh percaya kepadamu! Yesus, aku sungguh mencintaimu!

Selain berdoa dan berterimakasih kepada Tuhan Yesus Kristus, aku juga berdoa kepada Bunda Maria, Santo Yoseph, Para Roh Kudus, Santo Mikael, Santo Rafael, dan Santo Gabriel.

Terima kasih, Tuhanku Terkasih Yesus Kristus, Bunda Maria, Santo Yoseph, Para Roh Kudus, Santo Mikael, Santo Rafael, dan Santo Gabriel. Mohon doakanlah aku, berkatilah aku, bimbinglah aku, lindungilah aku, dan selamatkanlah aku. Amin. ☦️ ✝️

#Yesus #Kristus #Jesus #Christ #Catholic #Katolik #Christian #Kristen #life #live #story #blog 

No comments:

Post a Comment